Berdasarkan fungsinya, perangkat keras computer dibagi menjadi:
    1.      Input Device (unit masukan)
    2.      Process Device (unit pemrosesan)
    3.      Output Device (unit keluaran)
    4.      Backing Storage (unit penyimpanan)
    5.      Periferal (unit tambahan)

1.      Unit Masukan (Input Device)
Unit masukan berfungsi sebagai media untuk memasukkan data dari luar system ke dalam suatu memori dan prosesor untuk diolah guna menghasilkan informasi yang diperlukan.
Unit masukan terdiri dari beberapa macam, yaitu:
a.       Keyboard
Penciptaan keyboard komputer berasal dari model mesin ketik yang diciptakan dan dipatenkan oleh Christopher Latham pada tahun 1868 dan tahun 1887 diproduksi oleh perusahaan Remington.
Jenis-jenis Keyboard:
·         QWERTY
·         DVORAK
·         KLOCKENBERG
b.      Mouse
c.       Touchpad
d.      Light pen
e.       Joystick dan games paddle
f.       Barcode
g.      Scanner
h.      Kamera digital
i.        Mikrofon dan headphone
j.        Graphics pads

      2.      Unit Pemrosesan (Process Device)
Otak sebuah computer berada pada unit pemrosesan (process device). Unit pemrosesan ini dinamakan Central Processing Unit.
Secara garis besar unit pemrosesan di dalam CPU terdiri dari:
a.       ALU (Arithmertic Logical Unit)
Fungsi unit ini adalah untuk melakukan suatu proses data yang berbentuk angka dan logika seperti data matematika dan statistika.
b.      CU (Control Unit)
Fungsi unit ini adalah untuk melakukan pengontrolan dan pengendalian terhadap suatu proses yang dilakukan sebelum data tersebut dikeluarkan (output)
Fungsi peralatan yang terdapat dalam CPUdibagi menjadi 3 macam, yaitu:
      a.       Peralatan Proses (Process device)
Peralatan proses adalah alat yang digunakan untuk melakukan suatu pemrosesan data. Yang termasuk peralatan proses adalah:
·         Prosesor
·         Register
·         Chace memori
·         ROM (Read Only Memory)
ROM merupakan salah satu memori, mempunyai sifat hanya dapat dibaca dan tidak bisa diubah dan mempunyai sifat yang permanen atau tetap (non volatile). Instruksi yang tersimpan dalam ROM disebut dengan microinstruction atau firmware karena hardware dan software dijadikan satu oleh pabrik pembuatnya.
·         RAM (Random Access Memory)
Merupakan jenis memori yang dapat dibaca, diisi, dan diubah menurut kebutuhan (volatile).
      b.      Peralatan penyimpanan (backing storage)
Peralatan penyimpanan adalah alat yang berfungsi sebagai media penyimpanan data, informasi, instruksi, maupun program. Perhitungan atau pengukurannya sebagai berikut:
·         1 byte              = 8 bit (sama dengan satu karakter)
·         1 kilo byte       = 1024 byte
·         1 mega byte     =1024 kilo byte
·         1 giga byte       = 1024 mega byte
·         1 terra byte      = 1024 giga byte
·         1 peta byte       = 1024 terra byte
Peralatan penyimpanan yang dapat digunakan oleh komputer dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu:
·         Magnetik
·         Optik
·         Elektronik (Solid Stage Storage)
Berikut ini beberapa media penyimpanan berdasarkan kemampuannya:
·         Disket (floppy disk)
·         Harddisk
·         CD (Compact Disc)
·         Flash disk
·         Zip drive
·         Digital audio tape/pita magnetik
·         Digital versatile disc (DVD)
·         Recordable DVD
Media penyimpanan data

Ada beberapa jenis media yang dapat menampung / menyimpan data setelah kita mengerjakan suatu pada komputer, baik yang berkapasitas kecil maupun yang berkapasitas besar, diantaranya:
1. Harddisk
2. CD (Compact Disk)
Media yang dapat merekam dan menyimpan data secara optik.
CD terdiri dari: CD-R dan CD-RW berkapasitas 700 Mb, DVD-R dan DVD-RW berkisar 4 Gb.
3. Flash Disk
Merupakan media penyimpanan melalui port USB. Kapasitas penyimpanan flash disk sangat bervariasi mulai dari 128 Mb sampai keluaran terakhir 8 Gb
4.Disket
Merupakan media penyimpanan data yang terbuat dari plastik tipis yang dapat menyimpan data / merekam data secara magnetis.
Ada 2 ukuran disket yaitu: 5.25 inci dengan kapasitas penyimpanan 700 Kb dan 3.25 inci dengan kapasitas penyimpanan 1.44 Mb.
       c.       Peralatan peripheral
·         LAN card
·         VGA card (Video Graphic Adapter)
·         Card reader
·         Wireless network adaptor
·         Wireless router
·         PC camera
·         Modem (modulator demodulator)
·         Sound card (kartu suara)
·         TV tuner card
·         Capture card 
Peripheral
Peripheral merupakan alat untuk membantu kelengkapan dari sebuah komputer, dengan catatan jenis dari motherboard offboard.artinya keadaan motherboard tanpa dilengkapi berbagai macam peripheral tadi.
1.VGA Card merupakan salah satu perankat keras yang berfungsi sebagai jembatan untuk mengeluarkan data visual melalui media output visual seperti monitor dan proyektor.
2. Sound Card merupakan salah satu perangkat keras yang berfungsi sebagai jembatan untuk mengeluarkan suara dari komputer kespeaker.
3. LAN Card adalah sebuah perankat untuk menjembatani koneksi kekomputer lainnya melalui hub.
4. Modem Card/Internal adalah sebuah perankat untuk menjembatani koneksi internet.
5. TV Tunner Card/Internal adalah sebuah perangkat untuk menjalankan siaran TV dari komputer.
6. Capture Card adalah sebuah perangkat untuk mengambil video dari handycam ke komputer
  
      3.      Output Device (Unit Keluaran)
Peralatan keluaran yang dapat menyajikan informasi yang dibutuhkan disebut output device.
Unit keluaran antara lain terdiri atas: monitor, printer, plotter, dan speaker.
a.       Monitor
Tipe-tipe monitor antara lain:
·         CGA (Color graphic Adapter)
·         EGA (Enhanced Graphic Adapter)
·         EPGA (Enhanced Professional Graphic Adapter)
·         VGA (Visual Graphic Adapter)
·         LCD (liquid Crystal Display)
b.      Printer
Printer berdasarkan alat mekanik yang digunakan, yaitu:
·         Impact. Impact printer secara fisik bekerja dengan kertas dimana proses cetaknya dengan menggunakan jarum yang menghasilkan titik kotak (dot matrix), printer ini menggunakan pita karbon.
·         Non impact. Non impact printer ini bekerja secara mekanik, yaitu penyemprotan;dan elektronik pada media cetaknya, yaitu printer laser, dan ink-jet.
c.       Plotter
d.      Speaker





date Selasa, 20 November 2012

0 komentar to “Modul SK 2.1 Harware komputer”

Leave a Reply: